5 Rekomendasi Website untuk Menemukan Ide Kreatif
Diposting oleh: admin
Bagikan
Rekomendasi Website untuk Menembukan Ide
Anda sedang berniat untuk membuat website namun kebingungan untuk menentukan desain websitenya? Jangan khawatir ! Dalam membuat desain website kita tentu harus mencari inspirasi melalui beberapa referensi website yang sudah ada. Hal ini bukan bermaksud untuk melakukan plagiarism ya, melainkan agar kita terinspirasi untuk membuat desain yang dapat kita kembangkan sendiri nantinya.
Sebetulnya, ada banyak sekali website yang menyajikan desain unik dan estetik. Dengan melihat berbagai website tersebut, kita dapat mengasah kreatifitas untuk menerapkannya pada desain website yang akan kita buat. Tanpa berlama lagi, berikut merupakan lima rekomendasi website yang dapat anda kunjungi untuk menemukan ide kreatif.
Zyro
Zyro menyajikan desain website yang indah dan intuitif. Dengan mengunjungi website ini anda dapat melihat bahwa template yang mereka sajikan sangat rapi dan modern. Selain itu, Zyro juga menyajikan berbagai tema yang cocok untuk membuat blog secara personal atau bahkan e-commerce sekalipun.
Website Agensi Portofolio
Jika anda ingin membuat desain yang terlihat profesional dan kekikinian, maka website agensi portofolio sangat cocok untuk dijadikan referensi websitemu. Hal ini tentunya karena website agensi portofolio menyajikan beberapa sumber terbaik yang berfungsi untuk melihat beberapa tren desain web terkini. Selain itu, website agensi portofolio menyajikan banyak sekali tampilan website yang nyaman dilihat.
CSS Nectar
CSS Nectar merupakan ruang katalog untuk menemukan situs yang memiliki desain menarik. Di dalamnya anda dapat menemukan website yang berkualitas tinggi serta filter yang memudahkan pencarian. Filter pencarian ini dapat digunakan berdasarkan kategori industri atau situs, warna, negara, dan fitur desain.
Awwwards
Desain website yang ditampilkan dalam awwwards ini merupakan desain yang sangat menarik. Hal ini dikarenakan awwwards merupakan platform yang memberikan penghargaan kepada berbagai situs yang memiliki pengembangan yang baik dengan desain memukau. Di dalam awwward, anda dapat menemukan katalog berisi situs yang telah diulas oleh pegiat dan juga ahli web desain terkenal. Semua website dinilai berdasarkan kegunaan, desain, kreativitas, dan kontennya.
SiteInspire
SiteInspire merupakan galeri dari desain website. SiteInspire menjadi platform yang menyediakan lebih dari 7000 situs sehingga anda dapat dengan leluasa mencari referensi desain web di dalamnya. SiteInspire juga menyajikan rentang tema website yang bervariasi mulai dari website anak-anak, portofolio fotografi, hingga platform berita.
Itulah beberapa website yang dapat kamu kunjungi untuk menemukan ide kreatifmu. Semoga beberapa rekomendasi tadi dapat membantu anda untuk menemukan desain website terbaik yang akan anda gunakan ya.
Bagikan Artikel Ini
Artikel Lainnya
23 September 2021
8 Keuntungan Memiliki Website untuk Bisnis
Percayakan pembuatan website dan digitalisasi anda bersama Ahlinyaweb
13 Maret 2022
Skill yang Wajib Dimiliki oleh Entrepreneur
Menjadi seorang pengusaha atau entrepreneur jangan hanya berbekal tekad yang kuat dan semangat yang membara.
04 April 2022
Jenis Usaha yang Bisa Dilakukan Mahasiswa
Bukan tidak mungkin bagi mahasiswa memiliki pendapatan tanpa terikat dengan suatu pekerjaan yang akan menguras waktunya. Cara ini bisa mereka lakukan dengan menjalankan usaha tanpa harus mengganggu kewajiban mereka sebagai mahasiswa.
15 Agustus 2022
Aplikasi Pencatat Keuangan di Android
Aplikasi Pencatatan Keuangan